banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600
ComunityEducationHealthKesehatanlingkunganPontianakSerba-serbi

RSUD SSMA Pontianak Gelar Penyuluhan Mengenai Pneumonia

×

RSUD SSMA Pontianak Gelar Penyuluhan Mengenai Pneumonia

Sebarkan artikel ini
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota Pontianak menggelar penyuluhan kesehatan kepada 35 pasien dan pengunjung rumah sakit tentang Pneumonia, Senin (27/11).

triggernetmedia.com – Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan pernapasan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota Pontianak menggelar penyuluhan kesehatan yang dihadiri oleh 35 pasien dan pengunjung rumah sakit, Senin (27/11).

Penyuluhan yang dipandu oleh sejumlah tenaga medis tersebut memberikan pemahaman mendalam mengenai pneumonia, sebuah kondisi infeksi atau radang pada saluran nafas yang bisa disebabkan oleh berbagai mikroorganisme seperti bakteri, virus, jamur, dan parasit.

Menurut Wayan Adelia Putri, salah seorang tenaga medis yang turut memberikan informasi, gejala umum pneumonia meliputi batuk, perubahan warna dahak, sesak nafas, demam, dan nyeri dada.

“Diagnosa pneumonia dapat dilakukan melalui beberapa pemeriksaan seperti cek darah, foto rontgen, bronkoskopi, dan CT scan,” tuturnya.

Ditambahkan oleh Jessica Dinanda, ada beberapa jenis pneumonia berdasarkan tempat dan kondisi penularannya, termasuk pneumonia komunitas, pneumonia rumah sakit, dan pneumonia ventilator.

Dia juga menyoroti cara penularan pneumonia melalui udara, percikan cairan saat batuk dan bersin, serta kontak dengan benda-benda yang mungkin terkontaminasi.

Elvin Felix Pratama memberikan informasi tentang metode pengobatan pneumonia, mulai dari penggunaan obat-obatan seperti antibiotik, antijamur, antivirus, hingga cara pengobatan tanpa obat dengan istirahat yang cukup dan nutrisi yang baik.

“Pneumonia yang tidak diobati dapat mengakibatkan komplikasi serius seperti gagal napas, abses paru, dan infeksi ke seluruh organ tubuh,” ungkapnya.

Lebih lanjut, disampaikan bahwa pencegahan pneumonia dapat dilakukan dengan vaksinasi, menjaga daya tahan tubuh, menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat seperti cuci tangan serta etika batuk dan bersin yang benar.

“Penting untuk diingat bahwa pneumonia bisa sembuh dengan konsumsi obat secara teratur sesuai anjuran dokter serta menjalani gaya hidup sehat,” tambahnya.

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *