banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Cara Reschedule Jadwal Pesawat di Traveloka, Bisa Setelah Penerbangan

Cara Reschedule Jadwal Pesawat di Traveloka, Bisa Setelah Penerbangan - Dok: Traveloka
banner 120x600

triggernetmedia.com – Traveloka menjadi situs andalan buat para traveler untuk berburu tiket pesawat murah. Namun, tak jarang keperluan mendadak atau kondisi kesehatan membuat perjalananmu mesti dijadwal ulang. Bagaimana cara reshedule jadwal pesawat di Traveloka?

Cara reshedule jadwal pesawat di Traveloka pun cukup gampang. Ikuti langkah-langkah berikut untuk tiga situasi berbeda. Seperti dinukil dari laman suara.com.

Saat Mencari Penerbangan

  1. Cari penerbangan di Traveloka
  2. Pilih penerbangan yang Anda inginkan, lalu ketuk tombol Lanjut.
  3. Ketuk kartu penerbangan di atas (di bawah tulisan “Ketuk untuk melihat detail produk”).
  4. Temukan tab Info Reschedule di atas lalu ketuk untuk membaca Kebijakan Umum, Periode Reschedule, dan Biaya Reschedule penerbangan tersebut.

Lalu cara reshedule jadwal pesawat di Traveloka setelah pembelian tiket adalah:

  1. Masuk ke Pesanan di aplikasi Traveloka Anda. Menunya bisa ditemukan di bagian bawah tengah.
  2. Pilih penerbangan/pesanan yang Anda ingin lihat kebijakannya.
  3. Ketuk tab Refund & Reschedule di atas lalu pilih Reschedule.
  4. Ketuk KETENTUAN di bawah penerbangan yang Anda inginkan.
  5. Di sana Anda dapat melihat Kebijakan Umum, Periode Reschedule, dan Biaya Reschedule.

Setelah Tanggal Penerbangan

  1. Jika tanggal penerbangan Anda sudah lewat, Anda harus mengetuk ikon bon di pojok kanan atas halaman Pesanan.
  2. Ini adalah halaman daftar pembelian. Temukan penerbangan yang sudah lewat dengan mengetuk Filter di area kanan atas dan pilih Tipe Produk – Pesawat.
  3. Atur Waktu Pembelian ke rentang tanggal yang diinginkan lalu ketuk Simpan.
  4. Di daftar pembelian yang ditampilkan, pilih pesanan yang Anda inginkan.
  5. Pilih penerbangannya di bawah Detail Produk
  6. Ketuk tab Refund & Reschedule di atas, lalu pilih Reschedule.
  7. Ketuk KETENTUAN di bawah penerbangan yang Anda inginkan.
  8. Di sana Anda dapat melihat Kebijakan Umum, Periode Reschedule, dan Biaya Reschedule.

Traveloka juga merupakan pemain utama di kategori local services, yang menyajikan pemesanan untuk beragam tempat rekreasi dan kegiatan, klinik kesehatan dan kecantikan, direktori kuliner serta layanan pesan antar makanan.

Traveloka adalah lifestyle superapp di Asia Tenggara yang memungkinkan pengguna untuk menemukan dan memesan beragam produk perjalanan, local services, dan layanan keuangan.

Portofolio yang dimiliki oleh Traveloka termasuk pemesanan tiket untuk transportasi, seperti tiket pesawat, bus, kereta api, penyewaan mobil, airport transfer, serta inventaris akomodasi terbesar di Asia Tenggara, termasuk hotel, apartemen, guest house, homestay, resort, dan villa. Demikian cara reschedule tiket pesawat seperti dilansir dari laman resmi Traveloka.

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *