banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Begini Cara Membuat Udang Bakar Saus Padang

Udang bakar.
banner 120x600

triggernetmedia.com – Lezatnya makanan laut rasanya sudah tak perlu diragukan lagi. Bagi kalian penikmat seafoodcara membuat udang bakar saus padang ini bisa dijadikan alternatif santap siang bersama keluarga.

Terbuat dari udang segar dan bumbu rempah pilihan, sajian ini bisa dijadikan lauk makan siang dengan sayuran sesuai selera.

 

Cara membuatnya juga tidak sulit, dan rasanya dijamin menggoyang lidah Anda dan keluarga di rumah.

Seperti apa triknya? Berikut kami rangkum cara membuat udang bakar saus padang dari laman Cookpad, Senin (4/1/2020).

lustrasi udang saus Padang. (Instagram/@aneka.resepmasakan)

Bahan-bahan:

  • 1/2 kilogram udang ukuran besar
  • Tusuk sate
  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 30 cabai rawit atau sesuai selera
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit sangrai

 

Bumbu pelengkap:

  • 5 cm jahe geprek
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 2 sendok makan saus tiram
  • 3 sendok makan saus sambal
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 ruas sereh geprek
  • Garam
  • Gula secukupnya

 

Cara membuat:

  1. Pertama-tama, cuci udang sampai bersih. Setelah itu haluskan bumbu yang sudah disiapkan.
  2. Tahap berikutnya, tumis bumbu halus dan juga bumbu pelengkap sampai aroma wanginnya terasa.
  3. Selanjutnya, masukkan udang, lalu tumis bahan sebentar hingga bumbunya merasuk.
  4. Matikan kompor, tunggu udang sampai sedikit dingin lalu susun pada tusukan sate yang sudah disiapkan.
  5. Bakar udang, olesi dengan bumbu dan jangan lupa dibolak-balik agar matang sempurna.
  6. Olesi bumbu yang sudah ditumis tadi pada udang sampai merata.
  7. Jika sudah matang, angkat kemudian berikan sisa bumbu di bagian atas udang.

Ok, itu dia tadi cara membuat udang bakar saus padang di rumah. Selamat mencoba ya!

 

Sumber : Suara.com

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *