triggernetmedia.com – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kapuas Hulu mendulang prestasi membanggakan dan keluar sebagai juara pertama lomba ‘Peragaan Busana Kerja’ dengan bahan kain tenun kriya asli Kalimantan Barat dalam semarak peringatan Hari Satuan Gerak PKK ke – 51 yang diselenggarkan di Kabupaten Bengkayang, di Aula Lantai 5 Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkanyang, Rabu (7/6/2023).
Peragaan Busana TP PKK Kapuas Hulu kali ini mengusung tema ‘Busana Kerja’ dengan mengkombinasikan kain tenun sidan hasil pengrajin Kapuas Hulu (Suku Dayak Iban) yang kental dengan teknik pencelupan dan warna alami, yang dipadukan dengan ekstrak limbah ampas kayu ulin dan ekstrak daun tarum.
Menariknya, peragaan busana TP PKK Kapuas Hulu ini diperagakan langsung oleh Ny. Via Octaria, istri dari Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat.
Peragaan Busana TP PKK Kapuas Hulu bertemakan ‘Busana Kerja’ dengan kombinasi kain tenun Sidan Dayak Iban ini tentu saja menyisihkan perwakilan TP-PKK 13 Kabupaten/Kota lainnya di Kalimantan Barat.