banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Bentuk Tubuh Miss Universe Thailand Jadi Sorotan, Pernah Dianggap Tak Sesuai Standar

banner 120x600

triggernetmedia.com – Pagelaran Miss Universe 2021 telah selesai digelar pada hari Senin (13/12/2021) kemarin. Wakil dari India, yaitu Harnaaz Sandhu resmi terpilih menjadi Miss Universe 2021.

Selain Harnaaz Sandhu, deretan finalis Miss Universe 2021 lainnya juga ramai disorot. Salah satunya adalah wakil dari Thailand.Miss Universe Thailand Anchilee Scott-Kemmis sebelumnya sempat menarik perhatian karena membawa pesan #realsizebeauty dan berbicara soal bentuk tubuh.

Model keturunan Thailand-Australia ini mengungkap jika dirinya dulu pernah ditolak menjadi model karena bentuk tubuh yang tidak sesuai standar.

Melansir suara.com, Anchilee Scott-Kemmis dianggap tidak sesuai dengan standar kecantikan di Thailand karena punya tinggi badan 183 cm.

Miss Universe Thailand Anchilee Scott-Kemmis (instagram.com/annscottkemmis)
Miss Universe Thailand Anchilee Scott-Kemmis (instagram.com/annscottkemmis)

“Masyarakat Thailand punya krisis soal standar kecantikan untuk waktu yang lama. Banyak juri perempuan yang bersimpati dengan cerita Anchilee dan bagaimana dia menceritakannya. Sejak menjadi model remaja di Thailand, meski dia cantik, dia terlalu besar,” ungkap salah satu juri Miss Universe Thailand, Thitipong Duangkong.

Karena berhasil keluar menjadi pemenang Miss Universe Thailand dan maju ke Miss Universe 2021, Anchilee dianggap berhasil membawa pesan soal body positivity.

Penyebabnya, bentuk tubuh seperti Anchilee dianggap terlalu tinggi dan terlalu atletis di Thailand.

Selama ini, standar kecantikan Thailand menganggap bahwa wanita cantik jika memiliki kaki dan lengan ramping serta kulit putih.

Selain itu, model 22 tahun ini mengungkap jika dunia fesyen mulai berubah karena orang-orang lebih ingin melihat model yang lebih manusiawi.

“Mereka yang tidak pernah dikritik soal tubuh mereka tidak akan mengerti,” ungkap Anchilee.

“Kecantikan yang asli adalah soal menyadari nilai semua orang dan menghormati semuanya terlepas dari (bentuk tubuh) besar, kecil, tinggi, atau pendek,” tambahnya.

Anchilee Scott-Kemmis sendiri maju ke ajang Miss Universe 2021 dan berkompetisi dengan lebih dari 70 orang finalis.

Sayangnya, Anchilee gagal membawa pulang kemenangan bagi negaranya dalam ajang kontes kecantikan tersebut.

 

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *