triggernetmedia.com – IKIP PGRI Pontianak mengadakan kegiatan Workshop karier dengan tema Persiapan Memasuki Dunia Kerja bagi mahasiswa dan alumni yang dilaksanakan pada 22 – 24 September 2021. Penyelenggaraan workshop karier yang menghadirkan narasumber dari unsur pimpinan DPRD Kota Pontianak yakni Firdaus Zar’in, Komisaris PTPN XIII sekaligus Manager PT. Dua Agung, Subhan Noviar, broadcaster TVRI Kalimantan Barat; Romdlon, dan Junior Human Resource Development PT. Dua Agung, Putra Sastaman.
Ketua Panitia Worksop Karier IKIP PGRI Pontianak 2021, Asmutiar mengatakan, workshop ini diharapkan dapat membuka wawasan dan pengalaman mahasiswa serta alumni dalam menguasai trik dan tips sukses interview dan menuliskan curriculum vitae dan juga keterampilan public speaking yang sangat dibutuhkan di dunia kerja dan usaha.
“Workshop ini merupakan wadah pengenalan dunia kerja untuk mahasiswa semester 7 dan semester 9 IKIP PGRI Pontianak khususnya, mahasiswa yanga akan diwisuda pada tahun ini, namun tidak tertutup juga untuk umum berminat bergabung” , jelas Asmutiar, Kamis (30/9/2021) di Pontianak.
Pada workshop kali ini, jelas Asmutiar, menariknya para peserta akan dikenalkan langsung bagaimana cara membuat Curriculum Vitae (CV), mereka juga diberikan tips-tips jitu dalam melakukan wawancara kerja.
“Workshop ini tentunya akan menjadi agenda rutin dari Unit Kemahasiswaan IKIP PGRI Pontianak. Kali ini ini kegiatannya diikuti oleh 240 peserta. Meskipun dilaksanakan secara daring, namun tidak menurunkan antusiasme peserta dalam berpartisipasi menanggapi materi yang disampaikan oleh para pemateri,” katanya.
Sementara itu, Rektor IKIP PGRI Pontianak, Rustam, meminta agar mahasiswa dan alumni IKIP PGRI Pontianak tidak hanya memiliki bekal kemampuan akademis sebagai guru tetapi juga kompetensi soft skill yang sesuai dengan tuntutan DUDI (dunia usaha dan industri).
‘Sehingga nantinya ketika lulus para alumni IKIP PGRI Pontianak tersebut dapat terserap di seluruh sektor kerja, baik itu di sektor pendidikan maupun non pendidikan,” katanya menambahkan.
Pewarta : Yulia
Editor : Ariz