banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Resep Piscok Meler Anti Gagal, Super Gampang!

Ilustrasi Pisang Cokelat atau Piscok (envato elements by kapusnak)
banner 120x600

triggernetmedia.com – Pisang merupakan buah tropis yang mudah sekali dijumpai di Indonesia. Buah berkulit kuning ini sering dikreasikan menjadi aneka ragam camilan.

Pisang yang bercita rasa manis, sangat cocok dimakan di waktu luang. Salah satu menu camilan berbahan dasar pisang adalah piscok meler. Piscok atau pisang cokelat memiliki rasa yang unik.

Perpaduan buah pisang dengan cokelat yang lumer serta lapisan luar yang kriuk membuat camilan ini terasa sempurna. Camilan ini sangat nikmat dimakan saat masih hangat. Apalagi bila ditemani secangkir teh sembari melihat senja. Mantap rasanya!

Berikut rangkuman resep piscok lumer anti gagal khusus untukmu. Cara buatnya super mudah. Tak perlu mengeluarkan tenaga ekstra atau biaya mahal, camilan ini bisa kamu nikmati. Yuk, simak resep selengkapnya.

Baca Juga:Tak Perlu ke Restoran, Ini Resep Korean BBQ Rumahan

Ilustrasi Pisang Cokelat atau Piscok (envato elements by motghnit)

Bahan:

  • 5 buah pisang yang sudah matang.
  • 10 lembar kulit lumpia
  • 25 gram gula palem
  • 30 gram cokelat masak, cincang kasar
  • 1 butir putih telur

Cara membuat:

  1. Potong-potong buah pisang sesuai selera.
  2. Tata pisang diatas kulit lumpia. Satu kulit lumpia bisa diberikan sekitar 2 potong pisang.
  3. Tambahkan gula palem dan cokelat masak yang telah dicincang kasar.
  4. Lipat kulit lumpia hingga menyelimuti semua isian. Rekatkan ujung kulit lumpia dengan putih telur.
  5. Panaskan minyak. Goreng pisang dengan api sedang hingga kedua sisinya berubah warna menjadi kuning kecokelatan.
  6. Angkat saat sudah matang. Sajikan.

Pisang cokelat lumer yang menggoda pun siap disantap. Camilan manis ini bisa meningkatkan moodmu, lho! Selamat mencoba.

Sumber : Suara.com

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *