BENGKAYANG (triggernetmedia.com) – Bupati Bengkayang Suryadman Gidot menekankan kepada jajarannya untuk dapat menyelenggarakan tata kelola pemerintahan yang berkualitas baik.
“Tata kelola yang berkualitas adalah cara menyelenggarakan pemerintahan dengan prinsip-prinsip dasar penyelenggaraan pemerintahan yang baik ‘good governance’, dengan empat indikator, transparansi, partisipasi, akuntabilitas, dan koordinasi,” ucapnya mengutip amanat Gubernur Kalbar H. Sutarmidji yang disampaikan dalam amanat upacara memperingati HUT Pemprov Kalbar ke-62.
Pemerintah Kalbar, kata Suryadman Gidot, dalam melaksanakan tugasnya mempunyai prinsip transpirasi, yang dapat diartikan dalam setiap pelaksanaan kegiatan pemerintah, harus menkedepankan keterbukaan, jujur sehingga semua publik mengerti dan masyarakat kalimantan Barat merasa dilayani dengan baik.
“Hal tersebut sesuai dengan motto Pemerintah Kalbar. Kita Wujudkan Tata Kelola Pemerintah yang berkualitas Menuju Kalimantan Barat Sejahtera Dan Berdaya Saing,” ucap bupati Suryadman Gidot.
Menurut Bupati Suryadman Gidot, tansparansi perlu diberlakukan disetiap jajaran perangkat pemeritah sipil, militer, eksekutif, yudikatif dan legislatif yang ada di Kalbar agar memberikan akses keterbukaan informasi publik disetiap urusan yang dilaksanakan. Hal itu menjadi catatan penting gubernur Kalbar H. Sutarmidji.
“Dari empat indikator tersebut, tak kalah penting juga melakukan koordinasi. Karena koordinasi ini dilakukan dapat mencapai kepentingan bersama. Baik itu kepala daerah, kepala perangkat daerah, pejabat administrator, pengawas dan para staf,” sebut Gidot.
Pada momen ulang tahun Pemprov Kalbar ke-62 itu, lanjut bupati Suryadman Gidot, gubernur Sutarmidji meminta seluruh abdi negara untuk dapat meningkatkan tata kelola pemerintahan, meningkatkan daya saing melalui peran dan kapasitas masing-masing.
Pada kesempatan itu, bupati Suryadman Gidot menyalurkan bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI. Bantuan tersebut diserahkan kepada kepala desa, berupa motor, sebagai Barang Operasional Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan.
“Pemberian bantuan tersebut kita berikan kepada kades, karena berdasarkan penilaian prioritas potensi bencana Karhutla, dan bagi desa yag ada lahan gambutnya, diharapkan dapat menanggulangi kebakaran lahan dengan sigap ” harap Suryadman Gidot.
Pewarta : Doe
Editor : Dhesta