banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Patroli Polsek Teriak Pastikan Kamtibmas Aman Terkendali

Cara Ipda Jumadi membangun sinergi dengan masyarakatnya di Kecamatan Teriak, Kabupaten Bengkayang patut ditiru.
banner 120x600

triggernetmedia.com – Kepolisian Sektor Teriak, Polres Bengkayang memiliki cara tersendiri dalam mendekatkan diri dengan masyarakat dalam rangka menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang dinamis dan kondusif.

Bahkan, belum lama ini, Kapolsek Teriak, Ipda Jumadi, bersama anggotanya menyambangi warga saat sedang memanen padi di sawah mereka.

Pada kesempatan itu, Ipda Jumadi dan anggotanya tanpa ragu ikut melaksanakan panen padi bersama masyarakat Dusun Peranuk di Desa Setia Jaya, Kecamatan Teriak pada Kamis (27/02/20) pagi.

“Saya kira swasembada pangan menjadi program pembangunan pertanian yang strategis dan punya dampak luas pada perekonomian dan mutu Sumber Daya Manusia.

Beras sebagai bahan pangan utama menjadi target utama pemerintahan untuk dapat mencapai swasembada, jadi kelangsungan masyarakat kita yang bertani ini selayaknya harus kita dukung,” kata Ipda Jumadi.

Kapolsek Teriak, Ipda Jumadi ternyata juga memiliki alasan lain dalam memberikan perhatian khusus terhadap kelangsungan petani diwilayah hukumnya. Menurutnya, giat sambang petani sekaligus panen bersama itu sekaligus dalam rangka menyambut Tahun Baru Padi yang dilaksanakan setiap tahunnya yang jatuh pada tanggal 8 Maret 2020 mendatang.

Terkait hal tersebut, ia mengimbau dalam merayakan Tahun Baru Padi mendatang agar masyarakat senantiasa menjaga ketentraman dan kedamaian, serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan.

“Jangan sampai merayakan tahun baru dengan hal-hal negatif, seperti mabuk-mabukkanmisalnya”, sebutnya.

Lebih lanjut, Ipda Jumadi juga mengatakan, menjelang Pilkada Bengkayang tahun 2020, pihaknya mengimbau masyarakat untuk turut mensukseskan Pilkada.

“Kita berharap Pilkada dapat berjalan dengan aman, damai dan sukses. Siapapun yang dipilih dan yang akan memimpin daerah ini tentu memiliki niat yang baik untuk membangun dan memajukan Kabupaten Bengkayang,” tandasnya.

Doe I Ariz

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *