banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600 banner 120x600

Stok Sejumlah Bahan Pokok di Kota Pontianak Masih Aman

ekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi yang juga Ketua Harian Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Pontianak memimpin sidak TPID Kota Pontianak (dok).
banner 120x600

triggernetmedia.com – Ketua Harian Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Pontianak, Mulyadi menuturkan stok beras di kota Pontianak dipastikan aman hingga akhir tahun.

“Ini berdasarkan hasil rapat bersama Bulog, stok beras aman hingga Desember,” kata Mulyadi di Pontianak, Senin (6/4/2020).

Bahkan , kata dia, ketersediaan stok itu tidak dipengaruhi oleh pembelian beras untuk program bantuan pemerintah bagi masyarakat terdampak covid-19.

“Sudah dicek dan tidak berpengaruh. Beras tidak ada masalah karena terus berproduksi dan belum ada lonjakan harga,” jelas Mulyadi.

Selain beras, Mulyadi juga memastikan stok bahan pokok di kota ini masih tercukupi serta harga yang masih bisa terkandali. Kendati begitu ia juga tak menampik adanya kenaikan dibeberapa harga komoditas.

Seperti gula pasir saat ini bisa mencapai Rp20.000 per kilo. Kondisi ini dijelaskan Mulyadi karena stok yang terbatas. Sementara petani tebu baru mulai panen.

“Informasi kami terima dari distributor itu kalau proses penggilingan sudah selesai harga gula bisa turun. Kondisi inipun dialami wilayah lainnya, jadi tidak hanya di Pontianak saja,” jelasnya.

Kemudian, lanjut Mulyadi, untuk bawang putih dan merah, harga kedua komoditas itu saat ini kadang naik dan turun, dan diperkirakan dapat melambung hinggaRp36.000 per kilogramnya.

“Mudah-mudahan jelang Ramadan harga bisa kembali normal.

Namun untuk bahan pangan lainnya, seperti sayur mayur, dan ikan masih relatif stabil. Begitu juga harga telur yang masih stabil. Bahkan ada yang di bawah Rp1.500 per butir,” ujarnya.

Jadi harganya masih relatif terjangkau.

Saat ini justru stok ikan melimpah. Bahkan ada beberapa jenis ikan yang harganya turun seperti tongkol dan tenggiri yang harga jualnya turun.

Kemudian, untuk minyak goreng pun harga masih relatif aman,” pungkasnya.

Dhesta

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *